5/5 - (1 vote)

Seiring perkembangan pembangunan di Indonesia, pekerjaan bangunan kini sering dilakukan dengan bantuan mesin. Tujuannya agar pekerjaan konstruksi tersebut dapat diselesaikan dengan cepat. Salah satunya adalah penggunaan trowel. Sebelum itu, ketahui harga trowel lantai beton berikut menyesuaikan kebutuhan Anda.

Pada proyek konstruksi, trowel menjadi salah satu mesin yang memiliki andil cukup besar. Mesin tersebut memiliki kegunaan untuk meratakan permukaan beton atau acian pada permukaan lantai. Selain itu, jika terdapat permukaan batuan keras atau jenis lantai andesit mesin ini merupakan solusi terbaik yang dapat Anda gunakan.

Mengenal Mesin Power Trowel dan Harga Trowel Lantai Beton

Trowel merupakan sebuah mesin yang dapat digunakan untuk untuk meratakan dan memperhalus permukaan lantai beton yang sedang dalam tahap pengerasan. Jenis pekerjaan seperti ini pada awalnya dilakukan secara manual dengan menggunakan sendok semen atau raskam.

Namun, sistem pengerjaan secara manual memiliki banyak kekurangan dan tidak dapat mencapai hasil yang maksimal. Selain itu, kegiatan tersebut juga akan membutuhkan banyak waktu dan tenaga kerja yang cukup banyak. 

Sebaliknya, ketika Anda menggunakan mesin trowel lantai, maka pengerjaan yang dilakukan dapat mencapai hasil yang lebih maksimal. Sebab, waktu pengerjaan yang dibutuhkan lebih singkat dan beban para pekerja menjadi berkurang. Selain itu, jika ditinjau dari segi harga, harga trowel lantai beton juga terbilang cukup terjangkau.

Mesin trowel lantai beton memiliki pisau-pisau baja yang dapat berputar. Komponen tersebut berfungsi untuk meratakan permukaan lantai beton cor. Dengan menggunakan mesin trowel lantai, permukaan lantai beton di proyek konstruksi Anda dapat dipastikan menjadi lebih rata dan tahan lama.

Sementara itu, mesin trowel lantai beton membutuhkan sebuah bahan material berupa powder atau bubuk, yaitu Flood Hardener. Material tersebut digunakan dengan cara ditaburkan di permukaan lantai beton yang masih basah. Kemudian, finishing pada proyek konstruksi dapat dilakukan dengan mesin trowel lantai.

Jenis pengerjaan jasa trowel dengan lantai floor hardener umumnya digunakan untuk lantai garasi, area parkir, pergudangan, dan area olahraga. Terdapat dua jenis floor hardener yang dapat menjadi pilihan di proyek konstruksi Anda, yaitu sebagai berikut.

1. Natural

Merupakan bahan yang memiliki warna mirip dengan semen atau beton cor. Jenis ini umumnya digunakan pada area dengan lalu lintas yang rendah. Misalnya seperti gudang kecil atau garasi dengan dosis minimal 3 kg per meter persegi.

2. Berwarna

Bahan ini sering digunakan pada area dengan lalu lintas yang cukup tinggi. Misalnya seperti lantai pabrik yang sering dilewati area berat, Kebutuhan dosisnya bervariasi sesuai kebutuhan antara 3-5 kg per meter persegi.

Sebaiknya Anda tidak perlu terlalu mengkhawatirkan terkait dengan jenis floor hardener. Sebab, ketika prosedur pemasangannya sudah tepat dan benar-benar maka floor hardener pada akhirnya dapat terpasang dengan baik sesuai standar.

Manfaat Penggunaan Mesin Power Trowel

Mesin power trowel atau sering dikenal sebagai mesin trowel lantai merupakan salah satu peralatan konstruksi yang sangat berguna. Peralatan tersebut dapat membantu dalam proses meratakan dan menghaluskan permukaan lantai beton. Berikut merupakan manfaat yang akan Anda dapatkan ketika menggunakannya.

  • Pencegahan Terjadinya Rongga Udara pada Pemasangan Ubin

Manfaat pertama yang Anda akan dapatkan adalah peran pentingnya dalam mencegah terjadinya rongga udara pada pemasangan ubin. Dalam proses pengerjaan lantai, umumnya Anda akan mengalami masalah dengan rongga udara yang tertinggal di bawah ubin. 

Hal ini dapat menyebabkan ketidakstabilan struktural dan kerusakan pada lantai. Dengan menggunakan mesin Power Trowel, rongga udara dapat dihilangkan dengan efektif. Selain itu, secara tidak langsung Anda juga dapat memastikan pemasangan ubin yang kokoh dan bebas dari kecacatan.

  • Hasil Perataan menjadi Lebih Maksimal

Selanjutnya, mesin Power Trowel juga akan memberikan hasil perataan yang lebih maksimal pada lantai beton proyek konstruksi Anda. Hal tersebut didukung dengan pisau-pisau plat baja yang terpasang pada mesin. Alhasil, lapisan beton dapat dihaluskan dengan presisi yang cukup tinggi. 

Harga Trowel Lantai Beton

Mesin ini mampu menghilangkan ketidakrataan serta menghasilkan bentuk permukaan yang rata dan halus. Dengan demikian, proyek konstruksi Anda akan memiliki lantai beton yang estetis dengan tampilan yang menawan.

  • Efisiensi Waktu dalam Proses Pengerjaan

Manfaat lain yang akan Anda dapatkan melalui kemampuan mesin Power Trowel adalah proses pengerjaan menjadi lebih cepat. Jika dibandingkan dengan metode manual, mesin ini dapat meratakan lapisan beton dengan cepat dan efisien. 

Dengan menggerakkan mesin secara teratur di atas permukaan, waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikan pengerjaan dapat dikurangi secara signifikan. Jadi, proyek konstruksi yang sedang Anda kerjakan dapat selesai lebih cepat. Artinya pengeluaran untuk waktu dan biaya pun menjadi lebih hemat. 

  • Dasar Plat Baja Cukup Tangguh

Tidak ketinggalan, mesin power trowel memiliki dasar plat baja yang tangguh. Hal tersebut menyebabkan mesin dapat menghaluskan lapisan beton secara maksimal. Kelebihan ini memberikan kekuatan ekstra pada mesin sehingga mampu menangani pekerjaan dengan presisi tinggi dan menghasilkan permukaan yang sempurna.

Rekomendasi Harga Trowel Lantai Beton Termurah

Layanan mesin trowel lantai beton bertujuan untuk memberikan bantuan dalam menyempurnakan permukaan lantai beton yang sedang dalam proses pengerasan. Layanan tersebut melibatkan penggunaan mesin trowel untuk melakukan finishing pada lantai.

Dengan demikian, permukaan lantai beton yang dihasilkan dapat lebih kuat. Umumnya proses ini dilakukan pada tahap akhir pengecoran atau finishing ketika beton masih dalam keadaan basah. 

Bagi Anda yang membutuhkan layanan trowel lantai beton, tidak perlu bingung karena Indojaya Readymix dapat menjadi pilihan terbaik Anda. Sebagai supplier beton di Indonesia, kami hadir dengan penawaran harga trowel lantai beton dengan harga yang terjangkau.

Kami merupakan website marketing resmi dari PT Indojaya Berkah Bersama yang memberikan Anda penawaran jasa untuk membantu jalannya proyek konstruksi. Penawaran tersebut meliputi pemesanan Readymix, Jasa Trowel, dan Sewa Pompa Beton.

Kami dapat membantu untuk menghaluskan berbagai jenis proyek konstruksi Anda. Dengan menggunakan jasa trowel dari Indojaya Readymix, proyek konstruksi Anda akan memiliki permukaan lantai lebih rata, halus, dan mudah dibersihkan. 

Berbagai jenis proyek konstruksi dapat kami kerjakan, beberapa di antaranya seperti pabrik industri, supermarket, area bongkar muat, dan lapangan olahraga. Penawaran harga finish trowel dari kami ditentukan berdasarkan volume m2 sebagai berikut.

NoLuas (m2)KeteranganHarga
10 – 100Jasa & AlatBorongan + Mobilisasi
2101 – 200Jasa & AlatBorongan + Mobilisasi
3201 – 1000Jasa & AlatRp. 17.000 + Mobilisasi
4> 1000Jasa & AlatRp. 15.000 + Mobilisasi

Terdapat beberapa catatan yang wajib Anda perhatikan sebelum melakukan pemesanan jasa trowel, yaitu sebagai berikut.

  • Untuk area dengan luas di bawah 200 m2, tersedia penawaran harga khusus.
  • Pastikan untuk mengonfirmasi pemesanan 2-3 hari sebelum pelaksanaan pekerjaan.
  • Harga yang tertera belum mencakup biaya mobilisasi.
  • Diperlukan pembayaran sebesar 50% dari total pemesanan sebagai tanda jadi.
  • Sisa pembayaran dapat dilakukan setelah pekerjaan selesai.
  • Perlu diperhatikan bahwa harga dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya.

Pemilihan jasa trowel lantai beton untuk proyek konstruksi Anda wajib dipertimbangkan dengan baik. Kami hadir dengan harga trowel lantai beton termurah sebagai pilihan terbaik bagi Anda. Jadi, jangan ragu dan jangan bimbang, gunakan jasa kami agar proyek konstruksi Anda berjalan dengan maksimal.

Categories: Post Artikel