5/5 - (1 vote)

Beton adalah salah satu bahan material utama yang digunakan dalam konstruksi. Penggunaan beton sangat luas dan sering digunakan untuk membangun jalan, gedung sekolah, jembatan, dan berbagai jenis bangunan lainnya. Sebelum memulai proyek konstruksi, ketahui harga beton K350 berikut sebagai bahan pertimbangan.

Beton jenis ini merupakan kombinasi antara bahan agregat kasar dan agregat halus yang dicampur dengan cairan. Kode nama pada jenis beton tersebut mencakup kombinasi huruf K dan angka 350. Hal tersebut menandakan bahwa beton ini memiliki kekuatan yang dapat menahan beban atau volume mencapai 350 Kg/cm2.

Ketahui Informasi Seputar Komposisi, Penggunaan, dan Harga Beton K350

Dalam klasifikasinya, beton K350 termasuk dalam kualitas beton kelas II atau dapat digolongkan sebagai beton kelas menengah atas. Keunggulan kekuatan yang dimiliki oleh beton ini menjadikannya sangat cocok untuk pembuatan rumah tingkat, ruko, dan bangunan lainnya. 

Selanjutnya, terdapat juga jenis dan harga beton K350 dengan kualitas kelas III yang merupakan mutu beton dengan tingkat kualitas yang lebih tinggi. Proses pembuatan beton kelas III memerlukan tingkat ketelitian dan keahlian khusus.

Bahkan, sering kali juga melibatkan penggunaan peralatan khusus dan tenaga ahli yang telah berpengalaman di bidangnya. Semua upaya tersebut dilakukan untuk memastikan kualitas beton tetap konsisten dan dapat diaplikasikan pada konstruksi dengan beban tinggi.

Dalam pembuatan mutu beton, pemilihan bahan material dilakukan dengan mempertimbangkan komposisi, kualitas, dan perhitungan yang tepat. Hal ini sangat penting untuk memastikan beton memiliki kekuatan dan daya tahan yang sesuai dengan kebutuhan konstruksi yang akan dibangun.

Komposisi Pembentuk Beton K350

Jika ditinjau dari proses pembuatan, umumnya dengan harga beton K350 yang terjangkau akan melibatkan komposisi beton pada umumnya. Misalnya meliputi bahan pasir, batu kerikil, atau agregat kasar lainnya. Bahan-bahan tersebut diaduk dengan semen yang telah dicampurkan dengan air. 

Penggunaan semen jenis hidrolik atau Protland menjadi bagian penting dari campuran untuk jenis beton ini. Sebab, untuk memastikan kualitas beton yang maksimal, maka sering kali ditambahkan bahan kimia dan fisika tertentu.

Penggunaan bahan dasar seperti kerikil atau agregat kasar memiliki peran penting dalam memberikan ketahanan pada struktur konstruksi. Sebagai pelengkap, agregat halus seperti pasir digunakan untuk mengisi pori-pori atau celah yang ada pada rongga agregat kasar. 

Campuran air dan semen berfungsi sebagai perekat dan pengeras untuk semua bahan tersebut. Tujuannya adalah agar di hasil akhir beton yang terbentuk memiliki daya tahan yang kuat dan tahan lama.

Perlu diketahui bahwa komposisi dalam pembuatan Beton K 350 memerlukan takaran yang sangat presisi. Secara umum, beton ini dibuat dengan campuran bahan sebagai berikut: 

  • Semen sebanyak 448 Kg
  • Pasir 667 Kg
  • Air 215 liter
  • Split 1000 Kg. 

Semua bahan ini dicampur dengan rasio w/c (air-semen) sebesar 0,48. Dengan takaran material yang tepat, beton yang dihasilkan akan memenuhi standar kualitas yang berlaku dan sesuai dengan kebutuhan struktur konstruksi.

Penggunaan Mutu Beton K350 pada Bidang Konstruksi

Beton K350 memiliki kekuatan tekan mencapai 350 kilogram per meter persegi. Hal tersebut menyebabkan jenis beton ini sering kali dipilih dalam proyek konstruksi yang memerlukan ketahanan tinggi. Meskipun demikian, harga beton K350 bisa dibilang cukup terjangkau.

Salah satunya untuk bangunan struktural seperti bangunan bertingkat. Di bawah ini, akan dijelaskan beberapa penggunaan beton K350 yang penting dalam bidang konstruksi.

1. Landasan Pesawat

Dalam pembangunan landasan pesawat, beton K350 banyak digunakan untuk memastikan kekuatan dan daya dukung yang tinggi. Perlu diketahui bahwa landasan pesawat terdiri dari dua jenis perkerasan, yaitu perkerasan kaku dan perkerasan lentur. Berikut merupakan penjelasan dari masing-masing perkerasan.

  • Perkerasan Kaku

Perkerasan ini terdiri dari lapisan-lapisan pelat beton dengan mutu dan kekuatan setara atau lebih dari beton K350. Lapisan-lapisan ini terdiri dari tanah dasar, pelat beton, dan pondasi bawah. Slab beton ini menggunakan beton K350 dengan kekuatan tekan mencapai 350 kilogram per meter persegi. 

Perkerasan jenis ini umumnya banyak digunakan pada landasan touch down atau take off pesawat. Hal tersebut bertujuan agar dapat mencegah aspal meleleh saat pesawat melakukan take off dengan mesin penuh dan mengeluarkan semburan api di bagian nozzle atau saluran buang.

  • Perkerasan Lentur 

Perkerasan ini menggunakan kombinasi aspal dan agregat yang dipasang di atas permukaan bahan bergranular. Penggunaan beton K350 pada perkerasan lentur disesuaikan dengan kebutuhan dan kondisi pemasangan di lapangan. 

Umumnya, perkerasan jenis ini digunakan pada bagian ujung landasan pesawat untuk memastikan ketahanan dan kekuatan yang dibutuhkan. Khususnya pada landasan pesawat tempur bermesin penuh ketika melakukan take off yang mengeluarkan semburan api di bagian saluran buang.

Harga Beton K350

2. Saluran Air

Beton K350 juga menjadi pilihan yang umum dalam pembangunan saluran air, termasuk U Ditch, gorong-gorong, dan buis beton U. Pada pembuatan saluran air, penting untuk memperhatikan penggunaan standar mutu yang tinggi. 

Hal tersebut disebabkan karena saluran air berada di bawah permukaan tanah dan harus mampu menahan beban yang berat. Penggunaan beton K350 bertujuan untuk memastikan kekuatan dan ketahanan yang dibutuhkan telah sesuai dengan untuk fungsi dan tujuan saluran tersebut. Berikut beberapa penggunannya:

  • U Ditch

U Ditch adalah komponen konstruksi drainase untuk saluran yang dibentuk dari beton bertulangan, berbentuk U, dan bisa diberikan penutup. Penggunaan beton K350 pada pembuatan U Ditch menjamin kekuatan dan ketahanan saluran untuk menyalurkan air atau sebagai sistem irigasi. 

Selain itu, penggunaan U Ditch juga banyak diminati karena harganya yang relatif lebih terjangkau dan pekerjaan saluran lebih cepat selesai. Tinggi U Ditch bervariasi sesuai kebutuhan dan ketinggian saluran yang diperlukan.

  • Buis Beton U 

Buis Beton U adalah komponen yang terbuat dari beton precast dengan bentuk yang mirip dengan huruf U. Umumnya, komponen ini sering digunakan dalam pembuatan saluran pembuangan, penyalur, dan saluran irigasi. Tidak jarang juga dapat digunakan sebagai jembatan dengan ukuran lebih kecil. 

Komponen ini memiliki ukuran yang cukup bervariasi dan dapat disesuaikan dengan kebutuhan Anda. Misalnya saluran drainase memiliki diameter 200 mm hingga 600 mm dan dimensi hingga 300x120x750 cm. 

Penggunaan beton K350 pada Buis Beton U disesuaikan dengan tingkat kebutuhan dan kondisi lapangan untuk memastikan daya dukung yang optimal. 

Rekomendasi Supplier dengan Harga Beton K350 Termurah  

Setelah mengetahui seputar beton K350 dan penggunaannya dalam proyek konstruksi, Anda disarankan untuk memilih supplier yang tepat. Sebab, setiap supplier memiliki kelebihan dan harga yang berbeda-beda.

Sebagai supplier beton Indonesia, Indojaya Readymix hadir sebagai rekomendasi utama Anda yang membutuhkan harga beton K350 dengan harga terjangkau. 

Kami hadir dengan mengusung slogan “Readymix And Concrete Pump Supplier”. Produk unggulan yang kami tawarkan meliputi Jasa Trowel, Sewa Concrete Pump. dan pemesanan Readymix berkualitas tinggi. Berikut merupakan beberapa keunggulan jika Anda memesan beton di tempat kami.

  1. Penggunaan material sederhana dan fleksibel memungkinkan penyesuaian mutu beton dan volume sesuai kebutuhan.
  2. Komposisi material beton sesuai standar untuk kualitas adukan yang konsisten.
  3. Penerapan mesin berteknologi canggih sehingga proses pengecoran beton menjadi lebih cepat dan efisien.
  4. Tanpa melalui proses pencampuran manual karena beton diproduksi dengan tetap mengutamakan kebersihan lingkungan.
  5. Batching plant tersebar di seluruh Indonesia dan menawarkan survei lokasi gratis di Jabodetabek.
  6. Pelayanan terbaik melalui platform online untuk pemesanan beton dan pengiriman tepat waktu.

Anda tidak perlu khawatir terkait dengan harga beton K350 yang kami sediakan karena dapat dipastikan cukup terjangkau dibandingkan supplier lain. Berikut kami berikan penawaran harga beton K350 dan lainnya Ready Mix dan Minimix berbagai jenis yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan proyek konstruksi Anda.

NoMutuReadymixMinimix
1Readymix B-0Rp795.000Rp1.100.000
2Readymix K-175Rp825.000Rp1.150.000
3Readymix K-200Rp845.000Rp1.170.000
4Readymix K-225Rp865.000Rp1.180.000
5Readymix K-25ORp885.000Rp1.200.000
6Readymix K-275Rp905.000Rp1.230.000
7Readymix K-300Rp925.000Rp1.260.000
8Readymix K-350Rp975.000Rp1.270.000
9Readymix K-400Rp995.000Rp1.320.000
10Readymix K-450Rp1.025.000Rp1.350.000
11Readymix K-500Rp1.065.000Rp1.380.000

Dengan memahami seputar harga beton K350 dan penggunaannya di bidang konstruksi, Anda diharapkan bisa memberikan keputusan yang tepat. Dengan mempercayakan beton Readymix Anda kepada Indojaya Readymix, maka proyek konstruksi Anda dapat berjalan lebih maksimal.

Categories: Post Artikel